Recent Post

Sulitnya Perkembangan Pertanian Palestina Harapkan Indonesia

blogger templates

Gaza - daressofa – Menteri Pertanian dan Perikanan Palestina, Ali Abdul Aziz Al Tarshawi, menyatakan sulitnya perkembangan pertanian Palestina karena permusuhan Israel, tapi tetap dapat mandiri dalam  beberapa sektor pertanian dan peternakan.

“Untuk mengatasi kesulitan ini, kami sampaikan kepada saudara-saudara muslim di Indonesia, dan juga Pemerintah Indonesia bahwasanya kami menghadapi permusuhan dari Israel dari berbagai aspek, khususnya pada aspek pertanian, kami mengharapkan dukungan kalian," kata Menteri Pertanian dan Perikanan Palestina, Ali Abdul Aziz Al Tarshawi, beberapa waktu yang lalu di kantornya saat menerima kunjungan Tim Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Ia juga mengajak kerjasama dan mengharapkan kunjungan pejabat Pemerintah dan rakyat Indonesia untuk melihat keadaan Gaza, agar mengetahui bagaimana kondisi Gaza.

Ditutupnya terowongan sejak 2013, menyulitkan masyarakat Gaza untuk memperoleh kebutuhan pokok, sehingga warga Palestina di Gaza tidak bisa melakukan perdagangan luar negeri yang mudah dan bebas. Terowongan-terowongan sebagai alternatif sudah dihancurkan, hal itu menjadi masalah baru bagi Gaza, katanya. ( mirajnews.com )

blogger templates

0 Response to "Sulitnya Perkembangan Pertanian Palestina Harapkan Indonesia"

Posting Komentar